Senin, 16 November 2015

Tebak Kepribadianmu dari Motif Pakaian Favoritmu

Setelah kamu tahu kepribadian kamu menurut warna pakaian favoritmu, sepatu yang banyak kamu miliki, kini coba kita ulas beberapa tipe kepribadian yang bisa dilihat dari motif pakaian yang kamu sukai. Kamu pastinya memiliki motif pakaian yang sangat kamu senangi, sampai tidak jarang dominasi pakaianmu penuh dengan motif itu. Entah untuk atasan berupa kemeja, kaos ataupun celana dan bahkan hijabmu.
Kesukaan dan kecenderungan kamu memilih motif itu tentu ada alasannya, termasuk bila dilihat dari kepribadian kamu. Nah, seperti apa sih artinya kalau kamu sangat menyukai satu atau dua motif pakaian itu? Mari kita ulas satu per satu.
1. Motif garis


Satu atau dua pakaian kamu pasti ada yang bermotif garis. Entah tu vertikal ataupun horizontal. Tapi perlu kamu tahu, bagi sebagian orang yang sangat meggandrungi pakaian bermotif ini memiliki sebuah harapan untuk bisa lebih percaya diri dan ingin mendapatkan perhatian. Biasanya secara sadar atau tidak, mereka yang sangat suka motif ini akan menciptakan keteraturan serta perbaikan dirinya dari kekacauan.
2. Motif bunga
Wanita selalu identik dengan bunga, entah bunga yang sesungguhnya atau pakaian dengan motif floral atau bunga. Nah jika itu kamu, berarti kamu adalah orang yang romantis, kamu menyukai ketenangan dan kedamaian yang akan ditampilkan lewat bunga, sekaligus tidak ingin berhubungan dengan masalah.
Ukuran gambar bunga pun memang sangat beranekaragam. Semakin kecil ukuran gambar bunga atau semakin dekat jarak gambar, maka semakin kuat pula sisi feminin yang kamu miliki. Sementara jika kamu menyukai motif dengan ukuran yang lebih besar, maka semakin jauh sisi feminin dari dirimu.
3. Motif polkadot
Bentuk yang lucu ini dapat menggambarkan pemiliknya sebagai sosok yang ceria dan sangat menyukai hal-hal yang menyenangkan. Semakin besar motif polkadotnya, semakin kamu ingin menunjukkan perasaan senang yang kamu rasakan dan ingin kamu dapatkan. Nah, kamu yang menyukai pakaian dengan motif ini juga memiliki optimis yang besar, yang artinya kamu akan cepat bangkit ketika kamu mengalami kegagalan atau kesedihan.
4. Motif kotak-kotak
Motif kotak-kota identik dengan masyarakat Skotlandia pada abad ke 16. Pakaian motif kotak-kotak ini menandakan bahwa pemakainya memiliki keturunan bangsawan. Namun seiring perkembangan, motif ini memiliki lambang kebebasan dan juga pemberontakan. Kamu yang menyukai pakaian dengan motif ini memiliki kepribadian yang tidak ingin terikat dengan aturan, serta siap memberontak seandainya ada yang berusaha menghambat langkahmu.
5. Motif prit animal
Nah, kalau kamu suka dengan motif harimau, leopard ataupun zebra, itu artinya kami memiliki sisi yang unik dan kreatif di dalam dirimu. Kamu akan merasa selalu tertantang dan memperlihatkan hal yang berbeda dari dirimu. Kamu juga tipe yang ekspresif dalam segala hal, namun sebisa mungkin akan menghindari bila kamu harus terikat sebuah komitmen.


6. Dan POLOS alias tanpa motif

Dan yang terakhir adalah pakaian tanpa motif atau POLOS. Pasti sebagian dari kamu memiliki pakaian yang sedikit motif atau bahkan tanpa motif sama sekali alias polos. Itu artinya kamu menyukai gayamu yang casual. Kamu adalah pribadi yang santai, bebas dan terbuka. Biasanya kamu adalah orang yang sederhana dan rendah hati, sehingga banyak orang yang menyukaimu.

Nah, bagaimana? Apakah tebakan di atas benar? Kalau masih ragu, coba deh lihat lemari kamu, pastikan motif pakaian apa yang memang membuatmu sangat menyukainya. Dominan itulah yang akan menggambarkan kepribadianmu berdasarkan keterangan di atas. :)

Cek juga katalog terbaru produk kami hanya disini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar